Pengertian Serta Penggunaan Tanda Baca

TANDA BACA

 

Pengertian Tanda Baca :

Tanda baca yaitu simbol dalam bahasa, simbol bahaasa tersebut mempunyai beberapa bentuk dengan fungsi masing-masing. Suatu kalimat tidak lengkap jika tidak ada tanda bacanya.

Definisi lain dari  tanda baca adalah simbol ysng tidak berkaitan dengan fenom (suara) atau kata dan frasa di sebuah bahasa, tetapi mempunyai peranan dalam menunjukkan struktur organisasi suatu tulisan, serta indonasi dan jeda yang bisa diamati sewaktu pembacaan.

Jenis-Jenis Tanda Baca :

1. Tanda Titik (.)

Jenis-jenis tanda baca yang pertama adalah tanda titik atau yang sering disimbolkan dengan simbol (.). Secara umum, kita mengetahui bahwa fungsi tanda baca ini adalah sebagai penutup dari sebuah kalimat, terutama untuk kalimat deklaratif (kalimat pernyataan) dan kalimat berita. Selain itu, tanda baca ini juga digunakan pada penulisan gelar, singkatan, sejumlah angka tertentu.

2. Tanda Koma (,)

Tanda baca ini berfungsi untuk memisahkan beberapa bagian dari suatu kalimat. Sama seperti tanda titik, koma juga biasa difungsikan untuk penulisan gelar, singkatan, dan juga angka-angka tertentu.

3. Tanda Kurung ((…))

Tanda kurung merupakan tanda baca yang berfungsi untuk menandai keterangan tambahan dalam suatu kalimat.

4. Tanda Petik Tunggal atau Tanda Kutip (‘…’)

Jenis-jenis tanda baca selanjutnya adalah petik tunggal (‘). Tanda petik ini berfungsi sebagai yang berfungsi untuk menandai beberapa istilah tertentu yang terkandung dalam suatu kalimat.

5. Tanda Petik Dua (“ “)

Berbeda dengan tanda petik tunggal, tanda petik dua meruppakan tanda petik yang berfungsi untuk menandai pernyataan langsung dalam suatu kalimat langsung atau juga pada bagian percakapan dalam suatu naskah drama

6. Tanda Seru(!)

Tanda seru (!) merupakan tanda baca yang berfungsi sebagai penutup sekaligus penegas bagi kalimat imperatif (kalimat perintah) dan juga kalimat seruan.

7. Tanda Tanya (?)

Kebalikan dari tanda seru, tanda baca tanya merupakan tanda baca yang memperkuat kalimat interogatif atau yang lazim disebut dengan kalimat tanya.

8. Tanda Hubung (-)

Seperti namanya, tanda hubung (-) merupakan tanda baca yang fungsinya adalah untuk menghubungkan beberapa unsur tertentu dalam kata dan kalimat, seperti menghubungkan kata ulang dan sebagai penghubung kalimat dengan bagian kalimat yang terpaksa dipindahkan ke baris selanjutnya.

9. Tanda Pisah ( -- )

Tanda pisah (--) merupakan tanda baca  yang berfungsi sebagai penanda adanya sisipan kata atau kalimat dalam suatu kalimat utama.

10. Tanda Titik Dua (:)

Tanda baca ini merupakan tanda baca yang fungsinya sebagai penutup suatu kalimat, yang selanjutnya akan diikuti oleh sejumlah perincian dari kalimat tersebut.

11. Tanda Titik Koma (;)

Tanda baca ini berfungsi sebagai pemisah dari dua perincian dalam suatu kalimat. Tanda baca ini juga bisa dipakai sebagai pengganti kata dan.

12. Tanda Elipsis ( … )

Tanda baca ini mempunyai fungsi sebagai penanda adanya bagian kalimat yang dipotong atau dihilangkan. Tanda baca ini juga bisa dipakai untuk menandai bagian yang tidak selesai dalam suatu naskah dialog.

13. Tanda Kurung Siku atau Kurawal ([])

Berbeda dengan tanda kurung biasa, tanda kurung ini berfungsi untuk penanda adanya bagian yang dikoreksi dari suatu kalimat.

14. Garis Miring (/)

Selain sebagai pengganti kata atau, tanda baca ini juga biasa dipakai dalam penulisan nomor surat, alamat, dan penanda periode tahun tertentu.

15. Tanda Baca Penyingkat (Apsotrof) (‘)

Jenis-jenis tanda baca yang terakhir adalah tanda baca apostrof. Tanda baca ini merupakan tanda baca yang berfungsi sebagai penanda adanya bagian yang hilang dalam suatu kata atau bilangan tahun.



Halo semua! Ini adalah tulisan pertama aku di blog. Kamu juga bisa baca tulisan aku di wattpad @Beerlian_ ya! Disini aku fokus berbagi sedikit ilmu tentang kepenulisan. Kalau kalian mau join grup kepenulisan dan bertemu banyak teman juga bisa follow instagram @curhatananakwattpad yaa. Oiya kalau mau kenal aku lebih dekat boleh follow akun tiktok aku @berlian.andini

Komentar